www.gata.com

Grafik Pergerakan Harga Dinar dalam Rupiah & Dollar AS


 

Thursday, March 3, 2011

Gold Rush kembali mewabah di China

Para pembeli emas perhiasan di shopping mall di pusat kota menjadi saksi mata Gold Rush seiring dengan kekhawatiran penduduk oleh inflasi sehingga mereka merasa perlu untuk mengamankan uangnya.

Statistik dari Beijing Caibai , kota dimana terdapat toko perhiasan terbesar, menunjukkan penjualan emas dan perhiasan total mencapai 4 Miliar Yuan sejauh tahun ini, menunjukkan kenaikan 70% year on year.

Wang Chunli, general manager, mengatakan kepada Metro bahwa ratusan konsumen berbaris di luar toko setiap hari untuk membeli aksesoris emas, seperti kalung dan cincin.

Setelah melihat antusiame untuk investasi emas, orang-orang dalam memprediksi harga akan terus naik tahun ini.

Zhou Xiangrui, deputy general manager Guo Hua, sebuah toko emas dan perhiasan yang sudah mapan, bahkan memperkirakan gelombang permintaan akan mencetak rekor baru, " harga diperkirakan akan naik sebesar 10% tahun ini"

Harga sudah mencapai 338 yuan per gram di Caibai dan 375 yuan per gram di cabang Beijing, Chow Tai Fook dan Chow Tai Seng, menurut data dari cngold.org, website investasi emas yang populer.

Berkaitan dengan kondisi yang bergejolak di Timur Tengah dan krisis Utang di Eropa dapat juga berakibat dengan harga emas, kata Ji Zhigau, seorang analis The Beijing Trade Center. "Tahun ini kita mungkin akan melihat beberapa investor kembali membeli lebih dari 10 kilogram emas batangan," katanya. "Pasar emas yang booming diiringi dengan kenaikan harga yang stabil akan mendorong para pembeli untuk memborong dan berinvestasi.

Penjualan emas di shopping mall di kota besar meningkat 40% year on year selama 2 bulan pertama 2011, Legal Mirror melaporkan. Menurut China Central Television, sekitar 40 investor memborong emas batangan setiap hari di Wang Feng Shopping Mall di daerah Xinjiekou, dengan cepat mengambil beberapa kg saat itu.

Wang Qiming 34 yang tinggal di distrik Haidian mengatakan dia membeli emas batangan di mall dan surat berharga berbasis emas secara online."Modal kami terbatas untuk membeli rumah dan mobil, dan adalah sulit untuk menjaga nilai aset kami bila disimpan di bank dalam bentuk uang cash. Jadi, saya mulai fokus untuk investasi emas," katanya, menjelaskan bahwa ia berencana untuk membelanjakan 300.000 yuan untuk membeli 100 gram emas batangan.
"Bursa saham berubah demikian cepat dan tidak stabil," kata Wang. "Investasi emas kelihatan lebih aman."
Sebuah laporan dirilis oleh World Gold Council pada akhir 2010 yang menyebutkan bahwa Cina adalah pasar emas terkuat untuk investasi emas dan pembelian emas perhiasan.

China Daily

(China Daily 02/28/2011

No comments: