www.gata.com

Grafik Pergerakan Harga Dinar dalam Rupiah & Dollar AS


 

Thursday, March 15, 2018

Venezuela di ambang Koloni AS?


venezuela currency crash

Mata uang Venezuela, Bolivar tahun ini hampir kehilangan seluruh nilainya sebagai akibat putaran krisis ekonomi di negara kaya minyak tsb. Nilai tukar dengan Dollar saat ini mencapai 216.000 Bolivar. Sebuah nilai yang fantastis dibanding nilai tukar tahun 2017 dan 2016. 

Presiden Venezuela Nicolas Maduro yang selama ini menentang kebijakan kapitalis barat menolak keras ide dari oposisi untuk melakukan terobosan kontroversial untuk mengatasi krisis mata uang Bolivar. Ide itu adalah Dolarisasi yaitu menggantikan mata uang Bolivar dengan Dollar.  Alasannya tentu dengan Dolarisasi ketidakstabilan moneter akan teratasi.

Seperti kalimat sindiran if you can't beat them you join them ide tersebut selaras d engannya. Namun apakah dengan Dolarisasi masalah akan selesai? Tentu tidak dengan beberapa faktor :
1. Dollar sendiri mengalami penurunan signifikan sejak tahun 1971. 
2. Selama inflasi tidak terkendali, apapun mata uangnya tidak berpengaruh banyak terhadap perekonomian.
3. Negara secara de facto berada di bawah pengaruh negara lain yang mengeluarkan mata uang. Dalam kasus ini tentu Amerika Serikat.
4. Kewenangan mencetak Dollar tetap berada pada the Fed (bank sentral AS), namun seluruh biaya pencetakan dan transportasi  di tanggung oleh Venezuela.
5. Pemerintah Venezuela kehilangan wewenangnya dalam kebijakan moneter di negaranya sendiri.

Jadi ide dolarisasi tidak lain menyatakan negara tsb koloni baru Amerika Serikat.


No comments: